MAKASSAR,- Ketua TP. PKK Kab. Sinjai, Rozalina A. Mahyanto mengikuti Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2025 yang digelar di Aula Asta Cita, Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Selasa (2/12/2025).
Rakerda tersebut dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman dan turut dihadiri Ketua TP PKK Provinsi Sulsel, Naoemi Octarina, Ketua TP PKK kabupaten/kota se-Sulsel, serta sejumlah kepala OPD terkait.
Gubernur Andi Sudirman dalam sambutannya mengatakan, gerakan PKK memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui sektor kesehatan, pendidikan, pemberdayaan ekonomi, hingga ketahanan pangan.
Untuk itu, Ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan kader PKK yang selama ini menjadi mitra pemerintah dalam mendorong kesejahteraan keluarga di Sulawesi Selatan.
“Kami berharap PKK terus menjadi motor penggerak pemberdayaan keluarga, sekaligus bagian penting dalam mewujudkan Sulawesi Selatan yang maju, inklusif, dan berkarakter,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Sulsel, Naoemi Octarina mengingatkan bahwa Rakerda tidak hanya menjadi agenda rutin, tetapi momentum untuk merumuskan program yang benar-benar bersinergi dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
“PKK harus benar-benar terlibat, bukan sekadar datang, diam, duduk, atau sekadar menghabiskan anggaran, tetapi memberi kontribusi nyata,” tegasnya.
Usai mengikuti kegiatan tersebut, Ketua TP PKK Sinjai, Rozalina A. Mahyanto menyampaikan komitmennya untuk memperkuat pelaksanaan program PKK di tingkat kabupaten hingga desa.
“Kami di Kabupaten Sinjai siap menindaklanjuti hasil Rakerda ini dengan memperkuat koordinasi, meningkatkan kualitas program, dan memastikan setiap gerakan PKK benar-benar menyentuh kebutuhan keluarga. Harapan kami, PKK Sinjai dapat memberikan kontribusi yang semakin nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.