Wakili Sekda Sinjai, A. Ilham Abubakar Buka Mansa Futsal Competition 2024

0

SINJAI,- Asisten Perekonomian dan Pembangunan A. Ilham Abubakar, mewakili  Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai membuka Mansa Futsal Competition Tahun 2024 yang bertempat di Lapangan Futsal Semi Indoor pada Rabu (04/09/24) malam. 

Kompetisi antar Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas sederajat ini diselenggarakan oleh MAN 1 Sinjai.

Dalam sambutannya, A. Ilham Abubakar sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini karena selain menjadi ajang kejuaraan juga dapat menjadi tolak ukur sejauh mana perkembangan olahraga futsal di Kabupaten Sinjai.

"Mansa Futsal Competition Tahun 2024 ini dapat menjadi  momentun yang tepat untuk kembali mengingatkan kita semua untuk membangun budaya olahraga, Mengolahragakan Masyarakat dan Memasyarakatkan Olahraga. Sekaligus dapat mempererat jalinan silaturahmi antar sekolah dan kejuaraan ini diharapkan bisa berkontribusi bagi pembinaan dan peningkatan prestasi olahraga futsal terkhusus di Kabupaten Sinjai untuk kedepannya". Ungkapnya. 

Mengakhiri sambutannya, A. Ilham Abubakar berpesan kepada para pemain agar mengedepankan dan menjunjung tinggi sportivitas, begitupun dengan para wasit, pelatih dan juga para penonton.

"Kejuaraan ini bukanlah lawan dalam arti sesungguhnya, kita adalah sahabat yang wajib menghargai dan menghormati satu sama lain. Tampilkan permainan yang menarik agar para suporter kalian puas dan bangga. Kalah dan menang itu hal biasa namun dengan tampilan permainan dan skill yang bagus itulah bonus yang akan kalian persembahkan kepada para suporter". Tutupnya.

Pada kesempatan tersebut, Kepala MAN 1 Sinjai, juga berharap dengan diadakannya turnamen ini dapat menghasilkan pemain-pemain futsal yang handal di Kabupaten Sinjai yang nantinya akan membawa Kabupaten Sinjai ke tingkat Nasional.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)