Hadiri Pelantikan Anggota DPRD Sul - Sel, Andi Ilham AB Ucapkan Selamat Bekerja Untuk Rakyat

0

SINJAI,- Pj. Bupati Sinjai, di wakili Asisten Administrasi Ekonomi dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Drs Andi Ilham AB menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan periode 2024 - 2029. Pelantikan 84 anggota DPRD Provinsi itu berlangsung diruang rapat Paripurna DPRD Sul - Sel, Selasa (24/09/2024).

"Selamat kepada para wakil rakyat. Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Sinjai berharap seluruh anggota DPRD Sul - Sel yang baru saja di lantik agar senantiasa menjaga amanah serta lebih berperan aktif mengawal aspirasi masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya Dapil V yang mewakili Sinjai. Selain itu, momentum pelantikan anggota DPRD Sulsel ini juga diharapkan mendorong percepatan pembangunan di Sulawesi Selatan,” ungkapnya.

Hal penting yang menjadi salah satu tolak ukur keberhasilan jalannya pemerintahan adalah kerjasama dan kolaborasi yang kuat antara DPRD dan pemerintah kabupaten/kota sebab berpengaruh sangat besar, diantaranya terciptanya pembangunan berkelanjutan dan lebih meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Sulawesi Selatan, tak terkecuali Kabupaten Sinjai. 

"Sekali lagi, kami atas nama pemerintah daerah Kabupaten Sinjai menitipkan pesan agar legislator periode 2024 - 2029 ini lebih membawa kemajuan dan perubahan positif bagi provinsi Sulawesi Selatan yang lebih baik lagi di masa yang akan datang," kata Ilham. 

Pengambilan sumpah/janji 84 anggota DPRD Sul - Sel periode 2024- 2029 dipandu oleh Ketua Pengadilan Tinggi Makassar H Zainuddin dan selanjutnya dilaksanakan penandatanganan berita acara serta penyematan lencana DPRD Sul - Sel.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)