Peringati HLUN, Staf Ahli Bupati dan Pj. Ketua TP PKK Sinjai Ikuti Senam Sehat Bugar Bersama Para Lansia

0

Sinjai,- Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Andi Tenri Rawe Baso mengikuti Senam Sehat Bugar dalam rangka Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) tahun 2024 di Lapangan Semi Indoor Sinjai, Ahad (2/6/2024) pagi.

Kegiatan ini digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) bekerjasama dengan Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (PERWOSI) dan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Sinjai.

Pada kesempatan tersebut, Andi Tenri Rawe mewakili Pj Bupati Sinjai menyampaikan apresiasi atas kolaborasi yang dilakukan dalam memperingati Hari Lansia Nasional di Kabupaten Sinjai. 

"Pesan pak Pj Bupati, bahwa kita yang masih muda belum lanjut usia, diharapkan mampu mengangkat harkat dan martabat para lansia, menjadikan mereka sebagai tauladan serta panutan dengan tekad dan semangat mereka yang masih membara,” ucap Andi Tenri Rawe dalam sambutannya. 

Andi Tenri Rawe mengatakan kehadiran lansia diharapkan menjadi pemicu semangat bagi kaum millenial untuk terus bergerak maju meningkatkan kualitas kesehatan dan kesejahteraan agar bisa menghadapi perkembangan teknologi menuju Indonesia Emas 2045.

Selain Staf Ahli Bupati, Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sinjai, Cut Resmiati juga turut menunjukkan dukungannya terhadap kegiatan ini dan berbaur dengan para lansia melakukan senam bersama. 

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Cut Resmiati berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran serta dalam mendukung kesejahteraan lansia.

Senam sehat bugar ini tambah meriah dengan hadirnya lapak pelaku UMKM di Kabupaten Sinjai yang menyajikan olahan pangan lokal.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)