Sinjai,- Pj. Bupati Sinjai yang diwakili Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai, A. Irwansyahrani Yusuf membuka Seminar Literasi Digital yang digelar pada Ahad (02/05/2024) di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai.
Seminar dengan tema “Mengarungi Lautan Digital, Mengupas Tuntas AI dan Dampaknya” ini, diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Digital Bisnis Fakultas Ilmu Sosial, Politik dan Humaniora Universitas Muhammadiyah Sinjai.
Dalam sambutannya, Irwansyahrani mengatakan perkembangan teknologi informasi merupakan hal yang tidak bisa dihindari, terlebih pada saat ini penguasaan teknologi informasi dijadikan sebagai salah satu indikator kemajuan suatu negara.
"Dalam konteks Indonesia, perkembangan teknologi informasi terjadi hampir di seluruh aspek, mulai dari penyelenggaraan pemerintahan sampai dengan kehidupan masyarakat," jelasnya.
Oleh karena itu, pemanfaatan AI atau kecerdasan buatan yang telah banyak terimplementasi di berbagai bidang tentu harus dimanfaatkan dengan bijak.
“Kita yang ada dalam dunia pendidikan saat ini minimal bisa memanfaatkan dalam membantu kita untuk belajar menempuh pendidikan dan membantu dalam berkontribusi pada masyarakat sesuai pilar tri darma perguruan tinggi, pendidikan dan pengajaran, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat,” harapnya.
Terakhir, Ia berharap agar seminar ini bisa berhasil dengan baik dan memberi pengetahuan dasar literasi digital melalui pemanfaatan AI yaitu cakap bermedia digital, budaya bermedia digital, aman bermedia digital dan etis bermedia digital.