Staf Ahli Bupati Buka Pelatihan Jasa Boga

0

SINJAI,- Staf Ahli Bupati Bidang Sosial Dan Sumber Daya Manusia, H. Andi Mandasini mewakili Sekretaris Daerah Kab. Sinjai dalam Acara Pembukaan Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi Skema Pelaksana Penjamah Makanan, Cook Helper, Chef De Pantry, dan Executive Chef di Aula Wisma Sanjaya, Sinjai Utara pada hari Senin (13/10/2025). Acara yang dilaksanakan oleh LPS Jasa Boga Indonesia bekerja sama dengan Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia ini menghadirkan Narasumber utama dari Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia Bagian Pelatihan dan Ketenagakerjaan, Chef Handry Wahyu Sutomo.

Dalam sambutannya, H. Andi Mandasini menekankan kepada seluruh peserta pelatihan agar senantiasa memperhatikan dengan saksama materi yang disampaikan.
Hal ini bertujuan agar nantinya para peserta mampu membuat dan menyajikan makanan sehat dan bergizi sesuai standar yang diberikan.

“Pelatihan ini sangat erat kaitannya dengan Program Nasional Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang sementara dilaksanakan bertahap oleh Pemerintah Kab. Sinjai. Untuk itu, kami berharap agar para peserta menyimak dengan maksimal agar ilmu yang didapat selama pelatihan mampu diaplikasikan dengan sebaik-baiknya.” Jelasnya.

Para peserta pelatihan akan menerima materi selama dua hari, terhitung tanggal 13-14 Oktober 2025.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)