Bupati Sinjai Dorong Pemberdayaan Nelayan Kecil melalui Penguatan Ekonomi Biru

0

SINJAI,- Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif, secara resmi membuka kegiatan Pengembangan Kapasitas Nelayan Kecil Kabupaten Sinjai yang berlangsung di Hotel Grand Rofina pada Selasa (01/07/25)

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Sinjai, dengan fokus utama pada Pelatihan Cara Penanganan Ikan yang Baik (CPIB) di Atas Kapal. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para nelayan kecil dalam menjaga mutu hasil tangkapan, sekaligus mendorong praktik penanganan ikan yang higienis dan berstandar.

Pada kegiatan Pengembangan Kapasitas Nelayan Kecil Kabupaten Sinjai, Bupati Hj. Ratnawati Arif menegaskan bahwa pemberdayaan nelayan kecil merupakan bagian dari upaya bersama untuk mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat pesisir. Hal ini selaras dengan agenda prioritas nasional yang tercantum dalam Misi Kedua Asta Cita, yakni memperkuat ketahanan negara dan mendorong kemandirian melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, hijau, dan biru.

Kebijakan nasional ini dijabarkan lebih lanjut oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui pendekatan Ekonomi Biru. Tujuannya adalah mengelola potensi sumber daya laut secara berkelanjutan untuk menjamin keseimbangan antara pembangunan ekonomi dan pelestarian lingkungan.

Menurut Bupati, semangat Ekonomi Biru ini sangat sejalan dengan misi Pemerintah Kabupaten Sinjai, yaitu meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pendapatan masyarakat berbasis kerakyatan yang berwawasan lingkungan. Prinsip ini tidak hanya menekankan peningkatan pendapatan, tetapi juga pelibatan aktif masyarakat dan menjaga kelestarian sumber daya perikanan.

Namun demikian, Bupati juga menyoroti bahwa tantangan seperti keterbatasan akses modal, minimnya infrastruktur pendukung, dan fluktuasi harga hasil perikanan masih sering menjadi hambatan. Oleh karena itu, diperlukan kerja sama semua pihak untuk mencari solusi yang tepat dan berkelanjutan.

“Kebijakan ini pada dasarnya bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan, memastikan keberlanjutan usaha perikanan, serta mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat pesisir, khususnya nelayan kecil,” jelas Bupati. Pemerintah Daerah, kata Bupati, memiliki peran penting dalam upaya ini, termasuk melalui penyelenggaraan pelatihan, pendampingan teknis, dan pemberian dukungan kebijakan yang berpihak kepada nelayan kecil.

“Pemerintah Kabupaten Sinjai telah membangun komitmen bersama untuk mewujudkan visi pembangunan daerah tahun 2025–2029, yakni Mewujudkan Masyarakat Sinjai yang Maju, Sejahtera, Mandiri, dan Berkeadilan, yang kami singkat dengan semangat SAMA-SAMAKI," pungkasnya.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)