SINJAI,- Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, membuka pencanangan dan pengukuhan agen Desa Cinta Statistik yang berlangsung di Aula Pertemuan Kantor Desa Tongke-Tongke, Senin(24/03/25)Pagi. Kegiatan yang digelar oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sinjai dalam rangka tindak lanjut pelaksanaan program Desa Cinta Statistik (Cantik) tahun 2025.
Program Desa Cinta Statistik (Cantik) merupakan salah satu upaya penting yang dilaksanakan oleh BPS Kabupaten Sinjai untuk memperkuat pembinaan statistik di tingkat desa. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat desa tentang pentingnya data statistik yang akurat dalam pembangunan daerah, serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pengumpulan dan pemanfaatan data.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa menyampaikan bahwa Peran desa sangatlah penting yakni sebagai Subjek dan Ujung Tombak Pembangunan Indonesia. Namun, pada kenyataannya saat ini desa masih menjadi objek dalam pengelolaan dan pemanfaatan data.
"Pencanangan Desa Cantik ini adalah meningkatkan literasi, kesadaran dan peran aktif perangkat desa/kelurahan dan masyarakat dalam penyelenggaraan kegiatan statistik, melakukan standardisasi pengelolaan data statistik untuk menjaga kualitas dan keterbandingan indikator statistik, melakukan optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan data statistik sehingga program pembangunan di desa/kelurahan tepat sasaran, dan membentuk agen-agen statistik pada level desa atau kelurahan," tutur Sekda Sinjai.
Kegiatan diakhiri dengan penandatangan bersama berita Acara dan sertifikat pencanangan dan pengukuhan agen desa cantik Desa Tongke-Tongke oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, Kepala BPS Kab. Sinjai dan camat sinjai timur.