SINJAI,- Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif menerima audiensi dari pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sinjai pada Selasa (25/03) di Rumah Jabatan Bupati Sinjai.
Ketua Panitia Musda PMI Sinjai, Andi Ilham Nur menjelaskan pertemuan ini membahas persiapan Musyawarah Daerah (Musda) PMI yang dijadwalkan berlangsung pada minggu kedua bulan April 2025.
"Pelaksanaan musda ini penting untuk menyusun kepengurusan baru, mengingat masa kepengurusan saat ini telah berakhir," jelasnya.
Bupati Sinjai, Ratnawati menyambut baik rencana pelaksanaan Musda tersebut dan berharap kepengurusan PMI ke depan dapat berjalan lebih baik.
“Harapannya, kepengurusan yang akan datang dapat berjalan lebih baik dari sebelumnya. Apa yang sudah baik kita lanjutkan, dan yang masih perlu perbaikan akan kita tingkatkan,” ujarnya.
Melalui audiensi ini, Bupati Sinjai menyatakan dukungannya agar PMI terus berkembang dan memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat.
"Pemkab Sinjai mendukung penuh keberlanjutan PMI dalam menjalankan tugas-tugas kemanusiaan di daerah. Musda ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat peran PMI dalam melayani masyarakat," katanya.