Pj. Bupati Sinjai Resmi Buka Sinjai Fest 2025, Ajang Kreativitas dan Inovasi Pelaku Usaha

0

SINJAI,- Pj. Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, secara resmi membuka Sinjai Fest 2025 dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Sinjai ke-461 di Alun-alun Sinjai Bersatu, pada Jumat (14/2/2025) pagi.

Gelaran Sinjai Fest 2025 dibuka dengan kontes audio dan variasi kendaraan roda empat bak terbuka (pick-up) se-Sulawesi yang diselenggarakan oleh Chapter Bumi Panrita Kitta. Kontes ini menghadirkan deretan mobil pick-up yang telah dimodifikasi dengan desain menarik dan sistem audio berkualitas tinggi.

Sinjai Fest 2025 akan berlangsung selama 14 hari, mulai dari 14 hingga 27 Februari 2025, dengan melibatkan 249 pelaku usaha dari berbagai sektor.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Sinjai Andi Jefrianto Asapa menyampaikan apresiasi kepada panitia yang telah menyelenggarakan Sinjai Fest sebagai wadah bagi pelaku usaha dan pecinta otomotif untuk berkreasi serta berinovasi.

"Sinjai Fest 2025 merupakan wadah untuk menampilkan potensi daerah, baik dari segi budaya, pariwisata, maupun ekonomi kreatif. Kegiatan ini tidak hanya memamerkan kendaraan keren dan canggih, tetapi juga menjadi ajang kolaborasi bagi para pecinta otomotif untuk bertukar wawasan," ujar Andi Jefrianto.

Ia berharap kegiatan ini dapat menarik wisatawan dari dalam maupun luar daerah, sehingga dapat berdampak positif terhadap peningkatan pendapatan masyarakat Sinjai.

Lebih lanjut, Andi Jefrianto menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Sinjai untuk terus memfasilitasi pengembangan UMKM, agar para pelaku usaha semakin berkembang dan mampu meningkatkan daya saing produknya di pasar yang lebih luas.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Pj. Sekda Sinjai, Andi Ilham Abubakar, Staf Ahli Bupati, Asisten Setdakab, unsur Forkopimda, serta para Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sinjai.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)