Pj. Sekda Sinjai Hadiri Capacity Building TP2DD Sulsel di Bali

0

SINJAI,- Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sinjai, A. Ilham Abubakar, yang juga menjabat sebagai Ketua Harian Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Sinjai mengikuti kegiatan Capacity Building (CB) TP2DD yang dilaksanakan di Bali, Rabu (13/11/2024). 

Dalam acara ini, Pj. Sekda Sinjai didampingi oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Sinjai yang merupakan Sekretaris TP2DD Sinjai.

Kegiatan CB TP2DD Provinsi Sulawesi Selatan ini diikuti oleh para peserta dari TP2DD Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Sulsel yang masuk dalam 5 besar Championship TP2DD Tahun 2024 untuk wilayah regional Pulau Sulawesi.

Dalam kegiatan yang berlangsung hingga tanggal 15 November ini diisi dengan sesi pembahasan mengenai inovasi sistem pembayaran digital untuk pajak dan retribusi daerah yang disampaikan oleh Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI).

Selain itu, materi mengenai optimalisasi pemanfaatan media sosial juga turut dibahas sebagai upaya untuk mempercepat digitalisasi di daerah.

Pj. Sekda Sinjai, A. Ilham Abubakar menyampaikan, Capacity Building ini sangat penting dalam meningkatkan pemahaman dan kemampuan dalam mengelola sistem pembayaran digital.

"Kami berharap melalui pembelajaran dan kolaborasi dalam kegiatan ini, TP2DD Kabupaten Sinjai dapat lebih optimal dalam mempercepat transformasi digital di tingkat daerah," ujarnya.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)