Hadiri HUT Ke-62 Desa Saotengah, Pj. Bupati Sinjai: Momentum Evaluasi Pembangunan dan Sinergi Masyarakat

0

SINJAI,- Pj. Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa didampingi  Pj. ketua TP PKK Rini A. Jerfrianto Asapa menghadiri HUT Desa Saotengah ke-62 yang berlangsung di Gedung Pertemuan Desa Saotengah, Kecamatan Tellulimpoe, Jumat (15/11/2024).

Pada kesempatan tersebut, Andi Jefrianto menyampaikan  apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pemerintah dan masyarakat desa Saotengah atas kontribusi dan kerja samanya dalam membangun kabupaten Sinjai.

"Saya kira inilah momentum bagi kita semua untuk mengintropeksi, mengevaluasi capaian serta merenungkan kembali langkah langkah kedepan guna menciptakan kondisi masyarakat yang lebih baik lagi. Kami selaku pemerintah tentu berkomitmen untuk terus mendukung dan mendorong berbagai inisiatif dalam rangka memajukan kesejahteraan masyarakat", ujarnya.

Lebih lanjut , Andi Jefrianto mengingatkan bahwa peringatan HUT ke-62 tahun Desa Saotengah ini sejatinya tidak sekedar seremoni, melainkan sebagai simbol kepedulian dan kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat Desa Saotengah pada umumnya.

"Inilah bukti nyata dari komitmen kita semua bahwa keberhasilan pembangunan daerah salah satunya adalah dukungan penuh dari masyarakat desa, di situlah pentingnya sinergitas semua pihak," ungkapnya.

Andi Jefrianto juga menitip pesan kepada camat, lurah, dan kepala desa di Kecamatan Tellulimpoe untuk senantiasa mendekatkan diri dengan warga tanpa membedakan status sosial. 

"Jadilah seperti udara yang selalu ada di mana saja, dekatlah dengan warga tanpa membedakan derajat. Pemimpin harus mampu memahami dan menyerap aspirasi masyarakat serta menjaga keutuhan dan keharmonisan di tengah masyarakat," katanya.


Terakhir, Andi Jefrianto mengingatkan masyarakat tentang tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sinjai yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024. 

"Tanggal 27 November adalah momen penting bagi kita untuk memilih pemimpin masa depan Kabupaten Sinjai. Mari kita sukseskan Pilkada dengan cara yang jujur, damai, aman, dan kondusif. Perbedaan politik adalah hal yang wajar dalam berdemokrasi, namun silaturahmi dan persaudaraan jauh lebih penting," tutup Pj. Bupati Sinjai.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)