Pemkab Sinjai Buka Pembinaan Sekolah Adiwiyata

0
SINJAI,- Pemerintah Kab. Sinjai melalui Dinas Lingkungan Hidup Dan Kehutanan melakukan Pembinaan Sekolah Adiwiyata di lingkup Sekolah Formal Kab. Sinjai. Acara yang bertempat di Aula Kantor Dinas Pendidikan pada Selasa (06/08/2024), resmi dibuka oleh Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesra Setdakab, Andi Irwansyahrani Yusuf yang mewakili Pj. Bupati Sinjai.

Sekolah Adiwiyata (Green School) merupakan salah satu dari Program Kementerian Lingkungan Hidup dalam rangka mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. 

Dalam sambutannya, Andi Irwansyahrani menyampaikan bahwa Program Adiwiyata bertujuan menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah untuk menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran warga sekolah, sehingga di kemudian hari warga sekolah dapat ikut bertanggung jawab dalam upaya penyelamatan lingkungan hidup dan pembangunan yang berkelanjutan.

“Adiwiyata merupakan penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Kab/Kota kepada sekolah yang berhasil melaksanakan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di sekolah (PBLHS). Hal ini merupakan bentuk aksi kolektif secara sadar, sukarela, berjejaring, dan berkelanjutan yang dilakukan oleh sekolah dalam menerapkan perilaku ramah lingkungan hidup.”

“Pembinaan hari ini menjadi momentum untuk bersama-sama berkomitmen pada diri kita semua, bagaimana agar sekolah-sekolah kita dapat menjalankan Program Adiwiyata. Tidak hanya sebagai bentuk menaikkan status Adiwiyata, akan tetapi yang paling utama menciptakan lingkungan yang ramah ekosistem.” Tegas Asisten I. 

Kegiatan ini menghadirkan Narasumber dari Narasumber Program Sekolah Peduli Berbudaya Lingkungan Hidup, Tim Pembina Adiwiyata, Tim Adiwiyata Sekolah, dan para peserta yang merupakan perwakilan Tenaga Pendidik dari sekolah di Kab. Sinjai.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)