Ini Pesan Pj. Ketua PKK Saat Hadiri Pemaparan Kades di Ajang Lomba Desa

0

 



Sinjai,- Pj. Ketua TP-PKK Kab. Sinjai menghadiri kegiatan Presentasi Paparan Lomba Desa Tingkat Regional III Tahun 2024 yang berlangsung di Gedung Aula Sekretariat PKK Sinjai, pada Selasa (04/06/2024).

Sebanyak  Tiga (3) Kepala Desa yang memaparkan Gambaran umum terkait potensi, inovasi dan regulasi Desanya, yakni Kepala Desa Panaikang Kec. Sinjai Timur, Kepala Desa Saohiring Kec. Sinjai Tengah  kk, dan Kepala Desa Lamatti Riattang Kec. Bulupoddo. Ketiga Desa tersebut merupakan Desa Terbaik hasil penilaian Lomba Desa yang nantinya akan diseleksi menjadi 1 Desa terpilih mewakili Kab. Sinjai di Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Didampingi Kepala Dinas PMD, Dr. Yuhadi Samad, Cut Resmiati memberikan sedikit tanggapan dari setiap paparan yang diberikan.

“Desa manapun yang nantinya terpilih mewakili Kab. Sinjai di Tingkat Provinsi, diharapkan agar melakukan persiapan matang sehingga mampu tampil maksimal di hadapan Juri dan Panelis.” Ungkap Pj. Ketua PKK.

Lebih lanjut, Cut Resmiati mengharapkan agar Kepala Desa melakukan koordinasi dengan pihak Aparat Pemerintah Desanya masing-masing, termasuk melibatkan Ketua PKK Desa.

“Tata kelola Pemerintahan dan Program Desa tidak lepas dari keterlibatan Pokja PKK sehingga membutuhkan kekompakan antar Kepala Desa,  Ketua PKK Desa, Aparat Desa, serta para pendamping agar mampu bekerja sama memberikan hasil yang terbaik.” Tutupnya.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)